Sahabat Jadi Cinta Dalam Film Matt & Mou

 Beberapa waktu belakangan nama Prilly Latuconsina kembali jadi sorotan setelah membintangi series yang tayang di salah satu platform nonton digital bersama Reza Rahadian. Pun, seminggu yang lalu ia baru saja merilis single terbarunya yang berjudul Apalagi, featuring Andi Rianto sang maestro. Udah pada dengerin lagunya belum? Coba dengerin deh, aseli bikin baper.



Aktivitas Hiburan Saat Pandemi

Saat pandemi bioskop tutup. Namun beberapa waktu terakhir ada bioskop yang sudah buka dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus covid. Namun tetep aja, saya masih belum berani pergi nonton di bioskop. 

Apalagi saat ini banyak platform digital yang memang diperuntukkan memutar film-film yang telah diputar di bioskop maupun layar kaca. Sebut saja ada RCTI plus, WeTV, Iflix, Netflix, Viu, Stro TV, Disney+Hotstar, dan lain sebagainya. 

Dari film lokal, Asia hingga Amerika semua ada. Tinggal pilih aja. Dari gratis hingga berbayar. Nah, ini memudahkan kita untuk mencari hiburan. 

Nah, beberapa bulan lalu saya menonton film-nya Prilly Latuconsina nih. Awalnya gak niat mau nonton film ini. Tadinya pengen nonton Imperfect atau Surat Kecil Untuk Tuhan. Tapi nyari di Iflix gak ada. Akhirnya ketemu film Matt & Mou. Karena yang main Prilly dan Maxime akhirnya coba nonton deh. 

Kesan Pertama Menonton Matt & Mou

Di scene awal adalah dari POV Matt yang diperankan oleh Maxime Bouttier saat akan dikeroyok oleh beberapa orang sangar. Dan kalimatnya mengatakan bahwa ada  kemungkinan ini hari terakhir dia di dunia ini. Nah, kenapa nih? Haduh, jadi penasaran deh... 

So, diteruskan nontonnya sampai habis. Seru!

Ringkasan Cerita Matt&Mou

Jadi si Matt yang diperankan oleh Maxime ini adalah teman baik si Mou (Prilly). Mereka bertemu sejak Mou pindah ke rumah sebelah Matt. Mou ini sering sedih sendiri karena Mamanya sering bertengkar dengan Papanya. Matt inilah yang selalu menghibur dan menemani Mou. 

Hingga mereka beranjak dewasa selalu bersama. Si Matt sebenarnya menyadari dia sayang banget sama Mou tapi tidak demikian dengan Mou. Hingga setiap Mou jadian dengan cowok lain Matt selalu mengawasi dan turut campur siapa aja yang boleh dan bisa berhubungan dengan Mou. Karena saking sayangnya, saking inginnya menjaga Mou. Sampai-sampai Matt membuat kriteria khusus untuk laki-laki yang ingin mendekati Mou, itupun harus melalui persetujuan Matt dulu. Dan Mou pun selalu nurut aja meskipun terkadang dia memberontak dengan sikap manjanya. 

Hingga suatu hari penyanyi idolanya merespon sosial medianya Mou. Hari demi hari mereka kian dekat. Matt menyadari ada sesuatu yang ganjil dengan sosok Reza ini. Kenapa dia memilih Mou? Karena itulah Matt memberikan syarat yang cukup berat kepada Reza dan Mou jika mereka ingin menjalin hubungan. 

Sementara itu, Matt diam-diam menemui Reza dan mengatakan yang sebenarnya mengenai keadaan Mou. Rezapun tersadar hingga mengurungkan niat buruknya kepada Mou yang sedari awal sudah direncanakan. Hingga sesuatu terjadi pada Reza. Dan ia menghilang.

Pesan Yang Bisa Diambil Dari Film Matt&Mou

Bahwa sahabat akan selalu ada di saat kita senang maupun sedih. Dan apapun yang dilakukannya karena ingin melindungi kita. Dia tidak ingin kita sakit dan terluka. Dan memang protektif banget biasanya sahabat ini. Tapi yaa bersyukurlah kalian jika memiliki sahabat seperti Matt. Sahabatmu yang selalu ada di sisimu, sayangi dan jaga persahabatan kalian selalu, ya. 

Tentang Film Matt&Mou

Film ini tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 24 Januari 2019 lalu. Sementara saya baru menontonnya beberapa Minggu lalu di aplikasi Iflix dan sukses membuat saya selalu penasaran dari awal hingga akhir. Nangis juga. Baper banget euy. Ngerasa banget gimana kalo ada di posisi itu. Hiks sediiihhh.... Tapi akhirnya bahagia kok. 

Kamu kalo belum nonton, gih nonton. Jangan lupa siapin tisu yak. Hehe


Judul Film: Matt&Mou

Sutradara: Monty Tiwa

Produser: Manoj Punjabi

Produksi: MD Entertainment

Penulis Skenario: Alim Sudio

Cast: Maxime Bouttier, Prilly Latuconsina, Irsyadillah, Karina Suwandi, Josephine Firmstone, Marthino Lio. 










Komentar

Postingan Populer